Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Peserta didik Kelas VIII.3 Melalui Penerapan Model Discovery Learning dengan Metode Eksperimen pada Materi Suhu dan Kalor di UPT SPF SMPN 26 Makassar

  • Nurul Azizah Putri Pendidikan Profesi Guru Prajabatan IPA Universitas Negeri Makassar
  • Nurhayati B Pendidikan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar
  • Nursyamsih UPT SPF SMP Negeri 26 Makassar
Keywords: Aktivitas Belajar, Discovery Learning, Hasil Belajar, Metode Praktikum

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar peserta didik di UPT SPF SMP Negeri 26 Makassar pada materi suhu dan kalor dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning dengan metode eksperimen. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas VIII-3 UPT SPF SMP Negeri 26 Makassar sebanyak 19 orang. Penelitian ini dilaksanakan selama dua siklus pembelajaran. Siklus I dilaksanakan dalam 2 pertemuan dan siklus II dilaksanakan dalam 2 pertemuan. Setiap pertemuan terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data meliputi lembar observasi aktivitas belajar dan tes hasil belajar peserta didik pada aspek kognitif. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif komparatif dengan membandingkan hasil pada siklus I dan siklus II. Skor eningkatan aktivitas belajar pada sklus I sebesar16,8 dan siklus II sebesar 47,5. Peningkatan hasil belajar peserta didik pada siklus I dengan kriteria ketuntasan sebesar 21%, sedangkankan pada siklus II terjadi peningkatan ketuntasan hasil besar sebesar  84%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Husamah, Arina Restian, dan Rohmad Widodo. Pengantar Pendidikan. UMMPress; Malang. 2019
[2] Zubaidah, siti. Keterampilan abad ke-21; keterampilan yang diajarkan melalui pembelajaran. Universitas Negeri Malang, 2016.
[3] Pratiwi, S.N., Cari cari, dan Nonoh Siti Aminah. Pembelajaran IPA Abad 21 dengan Literasi Sains Siswa. Jurnal Materi dan Pembelajaran Fisika, Vol. 9 No. 1, 2019.
[4] Besare, S.D. Hubungan Minat dengan Aktivitas Belajar Siswa. Jurnal Inovasi Teknologi dan Pembelajaran, Vol.7, No.1,2020.
[5] Zainuddin, N.A. Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar IPA melalui Penerapan Model Scramble. Pedagogik Journal of Islamic Elementary School, Vol. 1, No.1,2019.
[6] Gunarto, G,. Model dan Metode Pembelajaran di Sekolah. Semarang; Unissula Press, 2013.
[7] Widiyatmoko, Arif. Teori Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Semarang; Penerbit NEM. 2023.
[8] Hosnan, M. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran Abad 21 kunci sukses implementasi kurikulum 2013. Jakarta: Ghalia Indonesia, 2013.
[9] Amalia, K., Saparahayuningsih, S., & Suprapti, A. Meningkatkan Kemampuan Sains Mengenal Benda Cair Melalui Metode Eksperimen. Jurnal Ilmiah POTENSIA, 3(2), 2018.
[10] Najemi, C., “Upaya Peningkatan Minat dan Prestasi Belajar IPA Siswa Kelas VII SMP Negeri 12 Tahun Pelajaran 2012/2013”, Jurnal Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Jurnal Natural, 11 (1), 1-8., 2014.
[11] Arikunto, Suharsimi., Supardi., Suhardjono. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta; Bumi Aksara.,2021.
[12] A. Prihantoro and F. Hidayat. Melakukan Penelitian Tindakan Kelas. Ulumuddin Jurnal Ilmuilmu Keislam., vol. 9, no. 1, 2019.
[13] Suprayanti, I., Ayub, S., & Rahayu, S. Penerapan Model Discovery Learning Berbantuan Alat Peraga Sederhana untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas VII SMPN 5 Jonggat Tahun Pelajaran 2015/2016. Jurnal Pendidikan Fisika dan Teknologi, 2(1), 2017.
[14] Jayadiningrat, M.G. Kadek, A. Dan Putu Septian. Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Kimia Undhiksa, Vol. 3, No.2, 2019.
Published
2024-06-02
How to Cite
Nurul Azizah Putri, Nurhayati B, & Nursyamsih. (2024). Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Peserta didik Kelas VIII.3 Melalui Penerapan Model Discovery Learning dengan Metode Eksperimen pada Materi Suhu dan Kalor di UPT SPF SMPN 26 Makassar. JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN, 6(2), 909-919. https://doi.org/10.31970/pendidikan.v6i2.1184