Penerapan Tipe Model Mind Mapping Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Sosiologi di SMA Negeri 8 Makassar
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik kelas X Merdeka 1 di SMA Negeri 8 Makassar melalui penerapan model pembelajaran Mind Mapping. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari empat tahapan: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian terdiri dari 36 peserta didik, yang diobservasi untuk mengevaluasi keaktifan dan hasil belajar mereka menggunakan lembar observasi, angket, dan tes. Pada siklus pertama, penerapan model Mind Mapping menunjukkan bahwa rata-rata keaktifan peserta didik hanya mencapai 30,4% dalam kategori baik, dengan persentase kemauan bertanya sebesar 12,53%, dan rata-rata nilai hasil belajar 73, menunjukkan adanya kelemahan dalam pemahaman peserta didik terhadap materi. Kelemahan ini teridentifikasi sebagai kurangnya kreativitas dalam menyusun peta pikiran dan ketergantungan pada teman sebaya. Setelah analisis dan refleksi dari siklus pertama, tindakan perbaikan dilakukan pada siklus kedua. Hasil yang diperoleh menunjukkan peningkatan signifikan; rata-rata keaktifan peserta didik meningkat menjadi 66,7%, dengan kemauan bertanya mencapai 45,9%, serta rata-rata nilai hasil belajar meningkat menjadi 82. Peningkatan ini menandakan bahwa penerapan model pembelajaran Mind Mapping berhasil menciptakan lingkungan belajar yang lebih interaktif dan mendorong peserta didik untuk lebih aktif berpartisipasi. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Mind Mapping efektif dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik. Penelitian ini juga memberikan kontribusi bagi pengembangan metode pembelajaran yang inovatif di lingkungan sekolah, mendorong guru untuk menerapkan strategi yang berorientasi pada partisipasi aktif siswa.
Downloads
References
Mayasari, A., & Arifudin, O. (2023). Penerapan Model Pembelajaran Nilai Melalui Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Karakter Siswa. Antologi Kajian Multidisiplin Ilmu (Al-Kamil), 1(1), 47-59.
Janah, R., Nurfadilah, K., & Qomariyah, S. (2023). Peran Motivasi Belajar Berpartisipasi Dalam Peningkatan Prestasi Peserta Didik Di SMK Azzainiyyah. Al-Tarbiyah: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam, 1(3), 87-99.
Suyitno, H. (2021). Upaya Dosen dalam Adaptasi Manajemen Kelas untuk Efektivitas Pembelajaran Daring. Prosiding Konferensi Nasional Kewarganegaraan VI Prodi Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta, 111.
Ramdani, P. (2021). Media Pembelajaran Animasi (Vol. 1). Rinda Fauzian.
Yuningsih, E., Retnowati, R., & Jaenudin, D. (2018). Pembelajaran berbasis masalah dengan mind map untuk meningkatkan penguasaan konsep dan keterampilan berpikir kreatif siswa smp pada tema pencemaran lingkungan. JSEP (Journal of Science Education and Practice), 2(2), 47-63.
Komalasari, B., & Daheri, M. (2024). penerapan metode picture and picture pada pembelajaran praktik shalat kelas III sekolah dasar Islam terpadu Ummatan Wahidah talang rimbo (Doctoral dissertation, institut agama Islam negeri Curup).