Upaya Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Melalui Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) SMP Negeri 2 Ulaweng

  • Adhelina Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Biologi Universitas Negeri Makassar
  • Yusminah Hala Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar
  • Agussalim A SMP Negeri 2 Ulaweng
Keywords: Model Pembelajaran, Problem Based Learning (PBL), Hasil Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) kolaboratif dengan subjek penelitian kelas VII A di SMP Negeri 2 Ulaweng Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan dengan jumlah 21 peserta didik. Penelitian ini dilaksanakan selama dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengukur peningkatan hasil belajar peserta melalui tes pretest dan postest. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil belajar pada siklus I dengan  skor N-Gain 0,60 dengan kategori sedang dengan persentase N-Gain skor  60,98 %. Sedangkan pada siklus II dengan  skor N-Gain 0,68 dengan kategori sedang dengan persentase N-Gain skor  68,53 % serta persentasi N-Gain pada siklus I dan siklus II berada pada tafsiran cukup efektif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Arikunto, Suharsini, Suhardjono, & Supardi. 2015. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

[2] Hake, R, R. 1999. Analyzing Change/Gain Scores.AREA-D American Education Research Association’s Devision.D, Measurement and Reasearch Methodology.

[3] Hosnan, M. 2014. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran Abad 21. Bogor: Ghalia Indonesia

[4] Menda, Ita Sri., 2023. Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap Peningkatan Hasil Belajar IPA Siswa Pada Materi pe, Lingkungan Kelas VII SMP Negeri 1 Tigalingga. https://e-journal.naureendigition.com/index.php/mj Vol. 01, No. 03, 2023, Hal. 507–514 E-ISSN : 2964-7606

[5] Munawaroh, Beti. 2019. Keefektifan Model Problem Based Learning Dan Discovery Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Geografi Ditinjau Dari Locus Of Control Siswa Di Sman Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat. Universitas Negeri Yogyakarta.

[6] Mundilarto, M., & Ismoyo, H. 2017. Effect of Problem Based Learning on Improvement Physics Achievement and Critical Thinking OF Senior High School Student. Journal of Baltic Science Education, 16(5), 761-779. http://oaji.net/articles/2017/987- 1509214187.pdf

[7] Rusman. 2014. Model – model Pembelajaran mengembangkan Profesionalisme Guru Edisi Kedua. Jakarta : Rajawali Pers.

[8] Utomo, T., Wahyuni, D., & Hariyadi, S. 2014. Pengaruh Model Pembelajaran (Problem Based Learning) Terhadap Pemahaman Konsep dan Kemampuan Berfikir Kreatif Siswa. Jurnal Edukasi Unej, 1(1):5-9.

[9] Wulandari, Setiana. 2021. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Model Problem Based Learning Kelas VII SMP Negeri 4 Satap Singkup. Profesi Kependidikan Vol. 2. No. 1 April 2021.
Published
2023-09-17
How to Cite
Adhelina, Hala, Y., & A, A. (2023). Upaya Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Melalui Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) SMP Negeri 2 Ulaweng. JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN, 5(2), 432-436. https://doi.org/10.31970/pendidikan.v5i2.686